spot_img

OMNI Hospitals Tambah Rumah Sakit Baru di Bekasi Selatan

PT Sarana Meditama Metropolitan Tbk, pemilik sekaligus operator OMNI Hospitals, telah menyelesaikan proses pembangunan OMNI Hospitals Pekayon, Jumat, (18/5). Ini merupakan Rumah Sakit OMNI Hospitals keempat yang dibangun setelah OMNI Hospitals Pulomas, OMNI Hospitals Alam Sutera, serta OMNI Hospitals Cikarang.

Pihak OMNI Hospitals mengatakan bahwa perusahaan berusaha untuk selalu hadir menjawab kebutuhan akan layanan kesehatan yang berkualitas dengan menyediakan pelayanan medis dengan fasilitas terlengkap dan modern yang didukung para tenaga medis profesional dan memiliki kompetensi di bidangnya bagi seluruh masyarakat.

“Pembangunan OMNI Hospitals Pekayon hari ini merupakan bukti komitmen kami untuk terus bertumbuh dan memberikan pelayanan yang komprehensif bagi masyarakat dan perusahaan di Bekasi,” ujar S. Shrikanth selaku Presiden Direktur OMNI Hospitals.

Lebih lanjut Shrikanth menjelaskan, bahwa pembangunan OMNI Hospitals Pekayon didorong oleh tingginya permintaan akan layanan kesehatan berkualitas dari sektor perumahan dan perusahaan-perusahaan yang ada di sekitar Bekasi Selatan.

OMNI Hospitals Pekayon nantinya akan memiliki luas bangunan lebih kurang 20.000 m2, terdiri dari 8 lantai, termasuk 2 lantai basement. Selain dilayani oleh dokter-dokter spesialis yang berpengalaman, OMNI Hospitals Pekayon juga dilengkapi peralatan modern seperti CT-Scan, MRI, cath lab, hemodialisa, laboratorium 24 jam serta 5 ruang operasi dan mempunyai kapasitas tempat tidur sebanyak 236 bed untuk kelas perawatan mulai dari Kelas 3 sampai dengan VVIP.

Dr. Rona Tiurani, Direktur OMNI Hospitals Pekayon menambahkan, “Kami memiliki pusat-pusat layanan unggulan terbaik yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat Bekasi seperti Cardiovascular Center, Neuroscience Center, Orthopedic Center yang didukung peralatan terbaru dan modern,” ujarnya.

Selain itu, untuk rujukan, di ketiga OMNI Hospitals lainnya, terdapat layanan spesialisasi unggulan lain seperti Urology, Kawasaki, Digestive & Bariatic, Oncology Surgery, Fertility serta Diabetic & Metabolic .

“Kami percaya OMNI Hospitals Pekayon dapat terus memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat Bekasi sebagaimana pelayanan terbaik yang telah diberikan oleh ketiga OMNI Hospitals lainnya. OMNI Hospitals dapat menjadi pilihan utama bagi masyarakat Bekasi,” pungkasnya.

Related Articles

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments

Media Sosial

10,000FansLike
13,700FollowersFollow
BERLANGGANAN NEWSLETTER GRATIS
I agree to have my personal information transfered to MailChimp ( more information )
Join over 3.000 visitors who are receiving our newsletter and learn how to optimize your blog for search engines, find free traffic, and monetize your website.
We hate spam. Your email address will not be sold or shared with anyone else.

Pilihan Redaksi

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x