Setiap harinya selalu saja ada cerita tentang kebaikan yang bisa menjadi inspirasi bagi kita. Misalnya yang datang dari Bonaventura Zita Enny Wati (52) dan Lukas Lugi Riyadi (47). Pasangan suami stri yang tinggal Jonggol, Bogor ini sudah 4 tahun belakangan menyedikan peminjaman alat kesehatan gratis bagi masyarakat yang membutuhkan namun tidak memiliki biaya untuk memberlinya.
Alat yang dipinjamkan oleh Enny dan Lugi diantaranya inkubator, fototerapi, kursi roda, dan beberapa alat kesehatan lainnya. Awalnya mereka bergerak sendiri dan sekarang sudah membentuk Yayasan Roda Harapan Indonesia.
Enny dan Lugi melanjutkan, fasilitas di rumah sakit daerah masih ada yang belum banyak menyediakan inkubator. Sehingga pasien yang memilih merawat bayi prematurnya di rumah. Alhasil, mereka kerap keliling Bogor memberi pinjaman inkubator dan alat kesehatan.
“Se-kabupaten Bogor itu ada 40 kecamatan, rata-rata sudah pernah kami pinjamkan,” kata Enny seperti dikutip dari situs Detik.com.
Dia pun mengaku pemerintah belum pernah memberi suntikan dana. Untuk membelikan kursi roda maupun alat lain, semua berasal dari yayasan. Saat penyerahan ke pasien, Lugi dan Enny biasanya bekerja sama dengan posyandu atau kepala daerah setempat.