Fujifilm Medical Systems Amerika Serikat baru saja meresmikan kemitraannya dengan Gastrologix, sebuah Organisasi Pembelian Kelompok (GPO) di wilayah Amerika Serikat (AS) yang menyediakan pengadaan alat kesehatan (alkes) khusus untuk dokter spesialis gastroenterologi.
Dikutip dari situs DOTmed, kerjasama ini menjadikan Fujifilm sebagai sumber tunggal atau sole-source untuk alat-alat Endoskopi bagi Gastrologix. Sehingga GPO tersebut bisa menyalurkan teknologi endoskopi yang berkualitas ke jaringan dokter-dokter spesialis gastroenterologi di AS dengan harga lebih terjangkau.
“Kami menghargai kepercayaan Gastrologix kepada Fujifilm dengan memilih kami sebagai vendor untuk solusi pencitraan endoskopi,” kata Johann Fernando Chief Operating Officer FUJIFIM Medical Systems AS.
Gastrologix sendiri mengklaim bahwa mereka memiliki misi untuk membantu praktik dokter spesialis gastroenterologi agar lebih efisiens yang pada akhirnya akan memperkuat ikatan antara dokter dan pasien.
Adapun kerjasama ini mencakup seluruh produk endoskopi Fujifilm, termasuk ELUXEO Endoscopic Visualization System, 700 Series Endoscopes, 530 Series Bronchoscopes dan endoscopes, bronchoscopes video ultrasonic, serta Double Balloon Endoscopy System.