Philips baru saja mendapat tambahan portofolio berupa platform pencitraan berbasis cloud milik Carestream setelah mereka mengakuisisinya beberapa waktu lalu. Dilansir oleh DotMed, Pembelian ini juga mencakup sejumlah tools untuk keperluan diagnostik, pemantauan, pelaporan multimedia, dan alat analitik operasional dan bisnis.
Bisnis Healthcare Information System Carestream dan sekitar 900 orang karyawannya akan menjadi bagian dari bisnis Healthcare Informatics Philips.
“Akuisisi ini akan meningkatkan kemampuan kami dalam menyediakan solusi fleksibel pada rumah sakit dan sistem layanan kesehatan.” Ujar Robert Cascella Chief Business Leader Precision Diagnosis Philips.
Dirinya menambahkan bahwa perpaduan platform yang sekarang dimiliki oleh Philips dan Carestream akan memberikan fondasi yang solid guna membantu pihaknya menambah inovasi dalam diagnosis presisi.
Sedangkan menurut Ludovic d’Aprea General Manager Carestream, dengan menjadi bagian dari Philips maka bisnis HCIS akan menjawab peluang yang lebih besar serta berupaya terus tumbuh dan berkembang.
“Kami sebelumnya sukses dalam menyediakan radiologi dan sistem pencitraan IT perkantoran untuk membantu praktisi medis memberikan layanan berkualitas dan meningkatkan operasional mereka,” tutup Ludovic.