spot_img

LifeIMAGE Lakukan Kolaborasi Dengan Google Cloud

Layanan LifeIMAGE dikabarkan telah berkerjasama dengan Google Cloud guna membantu inisiatif pengobatan presisi global yang matang dengan mengeksplorasi kemampuan perawatan pasien untuk dokter, dan untuk membantu peneliti dalam upaya mengidentifikasi, berbagi, dan meningkatkan pengetahuan mereka dalam industri kesehatan.

LifeIMAGE menyediakan platform pertukaran informasi medis yang memungkinkan pengguna dapat mengakses miliaran gambar dan jutaan informasi klinis ke lebih dari 150.000 penyedia di 1.400 fasilitas kesehatan di seluruh dunia. Sistem ini memungkinkan dokter, pasien, dan ilmuwan data membuat keputusan yang lebih tepat dalam setiap kasus medis.

“Pada akhirnya, apa yang ingin dicapai kolaborasi ini adalah membantu dokter merawat pasien dengan lebih baik,” kata Matthew Michela, Presiden dan Chief Executive Officer LifeIMAGE.

Dengan kolaborasi ini, lifeIMAGE memiliki kesempatan untuk memanfaatkan Google Cloud di berbagai solusi layanan mereka seperti Mammosphere, alat keterlibatan pasien yang mendukung kesehatan wanita dalam mamografi. Selain itu, lifeIMAGE sekarang memiliki kemampuan untuk menggunakan Google Cloud sebagai perpanjangan infrastruktur server dan jaringan hosting hibrida.

“Kolaborasi dengan Google Cloud Platform akan berfokus pada peluang strategis untuk mengurangi beban biaya perawatan kesehatan serta mengelola integrasi mitra di ekosistem digital. Ini juga dapat meningkatkan kualitas wawasan kami dari data genomik, radiomik dan data klinis,” pungkas Janak Joshi, Chief Technology Officer untuk lifeIMAGE.

 

Related Articles

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments

Media Sosial

10,000FansLike
13,700FollowersFollow
BERLANGGANAN NEWSLETTER GRATIS
I agree to have my personal information transfered to MailChimp ( more information )
Join over 3.000 visitors who are receiving our newsletter and learn how to optimize your blog for search engines, find free traffic, and monetize your website.
We hate spam. Your email address will not be sold or shared with anyone else.

Pilihan Redaksi

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x