Siloam Hospitals Group menunjuk PT Philips untuk melakukan perawatan dan pemeliharaan aset alat kesehatan di 21 jaringan rumah sakit yang mereka miliki. Penunjukan tersebut ditandai dengan penandatanganan kesepakatan oleh Wakil Presiden Direktur PT Siloam Hospitals, Caroline Riady dan Presiden Direktur Philips Indonesia Suryo Suwignjo di Gedung MRCCC Siloam, Jakarta, beberapa waktu lalu.
“Kerjasama ini untuk memastikan kualitas layanan kesehatan optimal diberikan oleh Siloam Hospitals Group kepada pasiennya. Sekaligus untuk efisiensi serta efektivitas operasional dan biaya layanan di RS Siloam,” kata Caroline.
Caroline melanjutkan, kerjasama ini akan berlangsung selama lima tahun yang mencakup layanan pemeliharaan dan operasional untuk semua peralatan teknologi kesehatan di rumah sakit Siloam di Indonesia, antara lain Jakarta, Surabaya, Yogyakarta, Makassar, Bali, Palembang dan kota-kota besar lainya.
Henk de Jong, kepala pemasaran internasional Philips, mengatakan sebagai perusahaan teknologi berbasis kesehatan, Philips memiliki sejarah panjang dalam inovasi kesehatan dan kolaborasi dengan mitra medis. Pihaknya menyediakan peralatan medis yang canggih dan terpelihara dengan baik untuk memberikan layanan kesehatan yang aman dan hemat biaya, yang pada akhirnya akan menguntungkan pasien.
Sebagai kelompok rumah sakit swasta terbesar di Indonesia, Siloam Hospitals menyediakan perawatan umum dan spesialis kepada 2 juta pasien setiap tahunnya. Fasilitas andalan yang dimiliki oleh jaringan rumah sakit milik Lippo Group ini antara lain ruang khusus untuk terapi image-guided dan solusi pencitraan diagnostik, seperti Magnetic Resonance Imaging (MRI), Ultrasound dan memografi.