Diabetes merupakan suatu penyakit kronis yang ditandai dengan tingginya kadar gula darah dari ambang batas normal. Salah satu kondisi yang mengindikasikan bahwa Anda mengidap penyakit ini ialah dengan adanya kondisi kaki yang mengalami luka-luka yang tak kunjung sembuh. Hal ini biasa disebut dengan kaki diabetik. Penyebab dari timbulnya luka ini ialah karena rusaknya pembuluh darah akibat kadar gula yang terlaly tinggi sehingga sulit terjadi pertumbuhan sel jaringan yang baru.
Tentu ketika Anda harus beraktivitas di luar ruangan yang dipadati dengan banyak orang, Anda diharuskan untuk memakai alas kaki. Terdapat resiko yang akan Anda alami seperti tidak nyamannya ketika mengenakan alas kaki. Namun begitu, ada tips yang sangat bermanfaat untuk Anda yang mengidap kaki diabetik ini.
1. Gunakan Pelembab
Jika Anda memiliki jenis kulit yang cenderung kering, maka gak ada salahnya untuk mencoba mengaplikasikan pelembab kepada kulit Anda tersebut. Tujuan dari pelembab ini ialah untuk merawat kulit dan mencegah kulit kering dan pecah-pecah. Perlu diingat, agar menghindari menggunakan pelembab diarea sekitar sela-sela jari, karena dapat menimbulkan jamur dan panu.
2. Pilih Bahan Sepatu
Karena kaki Anda dalam keadaan yang sensitif, tentu Anda gak boleh asal pilih bahan sepatu. Sangat disarankan agar Anda memilih bahan sepatu yang terdiri dari kulit dan bukan plastik.
3. Pilih Alas Kaki yang Nyaman
Tips yang ketiga adalah dengan memilih jenis sepatu yang memiliki bagian depan cukup luas dan bisa menampung besarnya kaki Anda. Sol sepatu yang lunak juga sangat direkomendasikan untuk menghindari perubahan bentuk kaki.
4. Gunakan Kaus Kaki
Sebelum memakai sepatu, ada baiknya kalau Anda menggunakan kaus kaki untuk pengidap diabates terlebih dahulu. Tujuannya adalah agar kaki Anda terhindar dari gesekan langsung dari kerasnya bahan sepatu sehingga tidak menimbulkan luka baru. Saat mengenakan kaus kaki diabet ini, dianjurkan agar mengenakannya dengan cara dibalik agar jahitannya tidak menimbulkan tekanan pada kaki. Kaus kaki berbahan katun juga sangat direkomendasikan agar bisa menyerap keringat.
5. Hindari Menggunakan High Heels
Jika Anda wanita, sekarang saatnya untuk melepas sepatu bermodel high heels. Meski Anda akan terlihat modis dan cantik ketika mengenakannya, namun sepatu model high heels hanya akan menambah tekanan pada kaki Anda yang menimbulkan aliras darah yang tidak lancar.
6. Beri Kaki Ruang Nafas
Tahu tidak, kalau ternyata menggunakan sepatu dalam jangka waktu yang lama itu gak baik jika Anda mengidap kaki diabetik. Usahakan agar Anda memberikan nafas pada kaki Anda dengan cara sesekali melepaskannya agar pembuluhdarah di kaki Anda tidak terjepit.
7. Selalu Rawat Kaki Setiap Saat
Karena kondisi kaki Anda tidak seperti kaki pada orang sehat lainnya, maka Anda diwajibkan untuk memberikan perhatian yang lebih terhadap kaki Anda. Contohnya adalah dengan mengikuti keenam tips diatas ditambah dengan olahraga ringan seperti senam kaki untuk membantu memperlancar peredaran darah.
Meski Anda termasuk orang yang kurang beruntung dengan mengidap kaki diabetik, tapi hal ini bukan sebuah halangan untuk Anda. Penyakit ini bisa kok ditangani asalkan Anda bisa dengan rajin dan gigih melakukan semua syarat diatas. Jangan malu untuk berkonsultasi dengan dokter agar Anda bisa ditangani lebih cepat untuk menghindari kondisi yang memburuk di masa depan.